Rabu, 14 Desember 2011

Pariwisata Daerah Ku- "Andai Saya Menjadi Anggota DPD RI"



PARIWISATA DAERAH KU

Seandainya saya menjadi Anggota DPD RI, saya akan memulai mengembangkan tempat atau daerah yang berpotensi menjadi Tempat Wisata. Di mulai dengan daerah sekitar tempat tinggal saya. Saya tinggal di daerah yang cukup padat, ramai dan penuh dengan aktivitas Bisnis serta multietnis. 
Saya tinggal di Condet yang dekat dengan kramatjati serta UKI. 
  1. Condet  disekitar jalan raya Condet dan Batu Ampar sekarang ini mulai banyak muncul kedai atau restoran, ada Arab,betawi,chinese, dan makanan lainnya. Banyak ras Arab,Chinese dan Betawi tinggal disini dengan sangat tentram dan nyaman.. bisa dijadikan contoh tempat wisata multietnis. 
  2. Daerah Kramat Jati atau tepatnya di Jalan Raya Bogor menjadi aktivitas bisnis 24 Jam, ada Pasar Tradisional, Hypermarket, pasar malam dan Ruko-ruko yang berjualan Elektronik, peralatan rumah tangga serta kebutuhan lainnya. 
  3. UKI atau sepanjang Jalan Mayjen Sutoyo merupakan akses jalan yang sangat padat yang akan menyambung ke Tol Gatot Subroto, Cibubur, Cikampek hingga Tanjung Priok. Di Daerah Uki banyak etnis Batak bermukim disana dan banyak Masakan yang mengandung Babi dan Anjing yang biasa di Sebut Lapo. Sekarang hanya warga sekitar yang makan di kedai-kedai Lapo tersebut. Dan saya mempunyai keinginan untuk menjadikan UKI menjadi daerah wisata kuliner LAPO.  

Jika saya menjadi Anggota DPD RI saya akan mencoba mengajukan rencana serta dana untuk mengembangkan daerah-daerah diatas, ditata lebih rapih, dan disediakan tempat-tempat menjual souvenir khas daerah, membangun fasilitas umum yang bersih, terawat dan terjaga. Juga memaksimalkan keamanan dan mengadakan atraksi kesenian secara terjadwal dan berkesinambungan yang mungkin juga bisa bekerja sama dengan dinas pariwisata DKI ataupun kementerian pariwisata Indonesia.
Tempat-tempat diatas akan sangat maju dan mendapatkan keuntungan bagi masyarakat sekitar serta pemerintah daerah. Jika Pariwisata Lokal berkembang akan membuat tempat-tempat lainnya akan meniru untuk membuat daerahnya maju. Dan bisa dijadikan daerah percontohan.  Saya membayangkan daerah-daerah diatas bisa seperti daerah disekitar Bukit Bintang (Malaysia). Daerah yang sangat ramai dengan tourist mancanegara maupun domestik dan kedai makanan china dan berdampingan dengan Mall-mal elite serta Pusat penjualan souvenir Khas Malaysia. 
Pemerintah saat ini sangat tidak niat dan tidak jelas dalam program Visit Indonesia-nya, hanya jargon-jargon yang tidak disertai dengan tindakan dan eksekusi yang benar.  
Daerah-daerah Indonesia jika bisa di eksploitasi dengan wajar dan baik akan mendatangkan nilai ekonomis yang sangat banyak. Dan Pariwisata sekarang ini menjadi andalan banyak Negara untuk mendapatkan pendapatan. Pemerintah kita belum tersadar dari mimpi kejayaan masa lalu. Saya sebagai generasi Muda akan mulai menjadikan Pariwisata didaerah tempat tiinggal saya sebagai daerah pariwasata sebagai Awal untuk membangun daerah-daerah pariwisata lainnya. Menata daerah yang saya kenal lebih dahulu dan bisa dan yakin akan  merambat kedaerah lainnya :D


starting to create her own future life